Langsung ke konten utama

Barry Manilow

Sang Entertainer Sejati
Terlahir dengan nama Barry Alan Pincus dari pasangan Harold dan Edna Pincus, Barry Manilow merupakan penyanyi, pencipta lagu, dan komposer AS berdarah Yahudi Rusia dan Irlandia yang sangat sukses.

Barry Manilow lahir di Brooklyn, New York, 17 Juni 1943. Kedua orang tuanya Harold dan Edna Pincus bercerai saat ia berusia 2 tahun. Sejak saat itu Barry kecil diasuh oleh ibu serta kakek dan neneknya Joseph dan Ester Manilow.

Kakek dan neneknya yang meninggal ditahun 1973 dan 1975 sangat berpengaruh besar dalam hidupnya. keduanya-lah yang mendorong Barry kecil mempelajari alat musik pertama yang ia kenal, Acordion.

Barry Manilow pertama kali merekam lagunya Tahun 1948 saat berusia 5 tahun, berjudul "Happy Birthday". Duapuluh lima tahun berikutnya, lagu ini dijadikan opening track pada album perdananya. Sementara nama belakang Manilow baru ia gunakan setelah sang ibu, Edna merubah namanya menjadi nama keluarga yaitu Edna Manilow.
Barry kecil mengenal musik jazz dan swing lewat ayah tirinya Willie Murphy, ayah tirinya pula-lah yang pertama kali membelikannya piano di ulang tahunnya yang ke 13, dan sejak itulah ia mulai menekuni piano.

Barry Manilow adalah artis dengan bakat musik luar biasa, setelah lulus SMA di Eastern District High School di New York, kepiawaian Barry manilow dibidang musik itu juga yang membawanya ke New York College of Music and The Juilliard School.

Karir menulis lagunya berawal saat ia berkerja di perusahaan rekaman CBS sebagai pengantar surat. Saat itu ia diminta Bro Herrod seorang sutradara untuk meng-aransment lagu untuk sebuah drama teater "The Drukard".

Ditahun 1964, Barry Manilow menikah dengan kekasihnya semasa SMA Susan Deixler, namun akhirnya bercerai. Selanjutnya hingga tahun 1970, ia bekerja sebagai pianis, produser dan komponis serta mengerjakan jinggle iklan komersial.

Tahun 1970 adalah awal karir Manilow didunia musik. Ia berkerjasama dengan penyanyi Betie Midler termasuk menjadi produser pada dua album pertama artis itu.

Setelah sekian lama bekerja sebagai komposer dan produser untuk beberapa artis, barulah ditahun 1973 Barry Manilow mulai memfokuskan diri berkarir sebagai penyanyi.

Ditahun yang sama Barry Manilow merilis album pertamanya dibawah Bell Records berjudul "Barry Manilow" yang didalamnya terdapat lagu "Friends" dan "Could It Be Magic".

Namun pintu sukses baru terbuka lebar setelah Album kedua Barry Manilow "Barry Manilow II" dirilis tahun 1974. Album kedua dibawah Arista Records ini membuahkan lagu yang menyabet number one Hits, "Mandy".

Hits pertamanya ini juga menjadi awal kesuksesan album Manillow berikutnya, antara lain; "Tryin" to Get the Feeling" yang dirilis tahun 1975, "This One's for You" tahun 1976, "Even Now" tahun 1978 dan "One Voice" yang dirilis tahun 1979. Dalam album "Even Now' terdapat lagu "Copacabana (At the Copa)" yang meraih grammy award di tahun 1979.

Meski sebagai pencipta lagu, Manilow juga sukses membawakan lagu ciptaan orang lain diantaranya; "Looks Like We Made It,", "Can't Smile Without You" dan "I Write The Songs,".

Setelah merilis single "I Made It Through the Rain"; yang masuk top ten hits ditahun 1980, Lagu-lagu Barry Manilow tidak lagi mencapai top ten hits di AS.

Pada periode 80-an ini tercatat ia merilis beberapa singgle antara lain "Bermuda Triangle" dan "Let's Hang On" ditahun 1981, "Stay" ditahun 1982 dan "Don't Be Scared" ditahun 1989. Namun hanya "Let's Hang On" yang masuk chart di amerika serikat .

Untuk rekor penjualan album dan eksistensi-nya sebagai penyanyi, Barry Manilow adalah penyanyi yang tersukses sepanjang masa. Tercatat sebanyak 76 juta copy albumnya telah terjual diseluruh dunia. Ditahun 1978, lima albumnya tercatat sebagai best selling album. Prestasi ini hanya bisa ditandingi Frank Sinatra dan Johnny Mathis.

Selama karirnya Barry Manilow juga telah menyabet tiga penghargaan American Music Awards untuk kategori artis pop/rock ter-favorit. Kehebatan Barry Manilow juga diakui maestro entertainer lainnya. Frank Sinatra dalam sebuah wawancara menyebut Manilow sebagai "Hi's Next" atau penerusnya. Sementara Bob Dylan saat bertemu Manilow disebuah pesta ditahun 1988 memeluknya sambil berkata; "Jangan berhenti apa yang telah kamu lakukan, kami terinspirasi oleh mu," katanya.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kool & The Gang

Band Yang Eksis di Banyak Genre Musik Band yang satu ini bermain di banyak jalur musik, Kool & the Gang dikenal sebagai band yang eksis di jalur musik jazz, R&B, soul, funk, dan disco. Kool & The Gang pada masa awalnya bermaterikan sembilan personel, namun sepanjang karir mereka terdapat tujuh personel inti yaitu; basis, Robert “Kool” Bell, drummer George Brown; trumpet Robert Mickens, Ronald Bell dan Dennis Thomas saxophone, gitaris, Claydes Charles Smith, serta keyborist, Rick Westfield. Kool & The Gang dibentuk oleh Robert Bell yang juga dikenal dengan julukan "Kool". Awalnya Robert bersama 4 teman SMA-nya membentuk instrumental band bernama Jazziacs ditahun 1964. Jazziacs kemudian berganti nama menjadi Kool & The Gang setelah mengikat kontrak dengan De-Lite Records ditahun 1969. Dibawah De Lite records ini Kool & The Gang merilis single perdana mereka “Kool & The Gang”, disusul album perdana ditahun 1970 dengan judul yang sama dan dilanjutkan ...

Dione Warwick

Artis Aktivis Dunia Arits kelahiran East Orange,New Jersey, 12 December 1941 ini bukan begitu saja meraih kesuksesannya di dunia tarik suara. Karir menyanyi Dione Warwick dimulai dari lagu-lagu Gospel, ini lantaran ayahnya Mancel Warwick yang bekerja sebagai promotor lagu-lagu gospel di Chess Record. Dione Warwick mulai dikenal publik AS sejak grup The Gospelaires yang ia bentuk bersama Myrna Utley, Carol Slade, dan Delia (Dee Dee) Warwick memenangkan kontes amatir di Apolo Theater tahun 1958. Setelah suara emasnya menarik perhatian komposer Burt Bacharach tahun 1962, Dione Warwick mengikat kontrak dengan Scepter Records. Disinilah ia mulai dikenal sebagai penyanyi yang menyanyikan lagu-lagu hits dari duo komposer dan penulis lagu Burt Bacharach dan Hal David. Tahun 1962 Dione merilis singgelnya Don't Make Me Over dengan debut albumnya di tahun 1963 bertajuk Presenting Dionne Warwick, namun baru pada album keduanya "Anyone Who Had a Heart" Dione mencetak Hits pertamanya....

Transmitter FM mini 88 Mhz-108 Mhz

Di dalam bagian ini di bahas tentang pemancar fm mini, dengan jangkauan siar sekitar 300-400 meter, bila menggunakan tegangan kerja 9 volt maka daya pancar sekitar 300 meter dan bila menggunakan tegangan kerja 12 volt maka jangkauan sekita r 400-450 meter, tergantung dari antena yang anda gunakan. Daftar komponen : C1 = 0.001uf C2 = 5.6pf C3, C4 = 10uf / 16V (ELCO) C5 = 3-18pf (Adjustable Cap) R1 = 270 Ohm 1/4W R2, R5, R6 = 4.7k 1/4W R3 = 10K 1/4W R4 = 100K 1/4W Q1, Q2 = 2N2222A (NPN Transistor) atau 2N3904 L1, L2 = 5 Turn Air Core Coil MIC = Electret Microphone 9V Battery, PC Board, Wire For Antenna Untuk l1 dan l2 lilitannya 5 kali lilit, anda dapat menggunakan isi bolpoin untuk melilitnya sehingga rapi dan setelah selesai lepaslah isi bolpoin tsb. c5 digunakan untuk penempatan frekuensi siar. dapat ditala antara 88-108 Mhz, untuk jangkauan lebih jauh gunakan antena pengarah {antena yagi}. silahkan mencoba!!!! dari : circuit elec